Minggu, 29 Maret 2015

Tips Membeli Rumah Idaman



Cara mencari rumah idaman sebenarnya cukup mudah. Ada beberapa langkah yang bisa anda coba mencari rumah idaman. Langkah pertama yang harus diperhatikan adalah lokasi. Dimana anda mengharapkan bisa memiliki rumah impian anda maka disana yang akan anda jadikan tujuan utama. Untuk memilih lokasi tersebut, anda bisa memperhitungkan seberapa jauh rumah anda dari tempat kerja, sekolah anak anda, pasar atau swalayan. Beberapa hal tersebut perlu mengingat kemacetan yang semakin menggila apalagi seperti di kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung dan Surabaya.

Langkah kedua untuk tips mencari rumah idaman adalah perhatikan fasilitas yang ada di sekitar lokasi rumah impian anda. Fasilitas yang bisa dijadikan rujukan diantaranya adalah sekolah, rumah sakit, pasar, sarana olahraga, sarana transportasi serta kemudahan akses untuk menuju rumah anda. Sebenarnya ada beberapa fasilitas lain, namun saya kira jika rumah anda memenuhi persayaratan dengan memiliki fasilitas diatas maka sudah lebih dari cukup. Dari berbagai fasilitas, saya sendiri menekankan untuk mengutamakan sekolah. Ya mengapa sekolah karena sekolah akan dijadikan tempat belajar anak kita. Jauh dekatnya rumah dengan sekolah maka akan sangat berpengaruh terhadap perkembangan anak kita.

Selanjutnya langkah ketiga untuk mencari rumah idaman adalah memperhitungkan budget yang anda miliki. Jika anda memiliki budget berlebih mungkin akan lebih mudah ketika memilih rumah idaman. Namun akan lebih menarik jika anda dihadapkan pada kondisi untuk mencari rumah impian dalam kondisi budget yang terbatas. Anda akan dilatih untuk lebih cermat dalam menghitung untung rugi dari lokasi maupun fasilitas yang anda inginkan.

Demikian 3 tips mencari rumah kpr murah untuk keluarga anda. Semoga tulisan ini bisa menjadi tambahan referensi bagi anda yang sedang mencari rumah. Anda bisa mendapatkan informasi menarik lainnya mengenai rumah murah namun lengkap dengan berbagai fasilitas di dalamnya di halaman ini. Anda juga bisa mendapatkan informasi daftar perumahan murah terbaru di kawasan Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi di halaman ini. Semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com